Pengguna Facebook harus berhati-hati meng-upload foto ke jejaring sosial ini. Foto yang sudah dihapus ternyata masih tetap tersimpan di server Facebook.

Parahnya lagi, foto yang sebenarnya sudah dihapus tersebut masih bisa diakses jika pengguna memiliki direct link foto tersebut.

Para penulis di Ars Technica pernah menemukan hal ini pada tahun 2009 dan menanyakan kepada Facebook. Namun, hingga tahun 2012 ini, masalah foto yang masih bisa diakses ini belum juga bisa diselesaikan oleh Facebook.

Facebook mengatakan, masalah foto tersebut berkaitan dengan sistem penyimpanan lama. Kini Facebook sudah membangun sistem penyimpanan baru, yang memungkinkan foto akan terhapus dari server dalam waktu 45 hari.

"Kami sedang melakukan proses migrasi terhadap foto-foto yang telah dihapus dari website untuk memastikan semua foto terhapus dari sistem. Proses sudah hampir selesai dan hanya 3 persen foto pengguna yang masih ada di sistem penyimpanan lama," jelas Frederic Wolens, juru bicara Facebook.

Facebook memang mengakui bahwa foto-foto yang telah dihapus dari website tersebut masih terjebak dalam sistem penyimpanan lama, yang tidak bekerja dengan baik. Facebook menjamin, setelah migrasi selesai, semua foto yang telah dihapus dari website juga akan terhapus dari sistem penyimpanan.

"Kami berharap ini bisa selesai satu atau dua bulan ke depan. Kami akan memverifikasi ketika migrasi selesai dan kami akan menonaktifkan semua konten lama," tutup Wolens.

Original post by: http://tekno.kompas.com/
Diposting oleh Unknown

0 komentar:

Flag PeChe

free counters
VEF© Corporation Program, Inc. Motion picture © 2011 Gondol Picture industries, Indonesia Inc. VM Blog and Edo blog.